Rabu, 20 Mei 2015

Seluruh Masyarakat Papua Menolak Keras Aksi Anarkis KNPB dan ULMWP

Jayapura – Aksi anarkis yang selama ini dilakukan oleh kelompok organisasi terlarang KNPB dan ULMWP menjadi musuh dari seluruh masyarakat Papua. Isu-isu tentang kabar miring yang tidak pernah benar dan sesuai kenyataan yang terjadi dilapangan selalu disebarluaskan kepada seluruh masyarakat yang membuat masyarakat semakin risih dan geram dengan pemberitaan tersebut.

Buchtar Tabuni selaku pemimpin dari organisasi terlarang Parlemen Nasional Papua Barat (PNPB) dan merupakan salah satu deklarator United Liberation Movement for West Papua (ULMWP) menjadi orang yang paling dibenci oleh seluruh masyarakat Papua. Sebab, dalang dari setiap isu-isu negatif dan yang menjadi penyebab konflik di Papua adalah berasal dari dirinya.

Dirinya mengaku bangga bahwa, dengan isu-isu yang tidak benar tentang Papua ini dapat ia sebarkan dan berharap menjadi provokator yang sukses untuk memecah belah Papua dan NKRI. Dengan menjadi salah satu deklarator terbentuknya wadah koordinatif yang disebut ULMWP orang tersebut ini telah banyak melakukan segala cara agar dapat memasukkan Papua kedalam organisasi MSG.

Tetapi sayangnya, dirinya tidak mengerti dan meninjau berbagai perkembangan dunia yang telah terjadi. Fakta yang ada MSG merupakan salah satu organisasi yang sudah diakui oleh negara-negara lain didunia. Bahkan MSG sendiri telah diakui ke dalam Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Hal inilah yang harus diketahui oleh organisasi terlarang yang ada di Papua yang masih bertentangan pandangan hidupnya dengan NKRI. Karena agar mereka mengerti, negara-negara yang mereka anggap sebagai pendukung bahkan tidak pernah menganggap mereka ada, bahkan negara seperti Fiji, Salomon Island dan PNG tidak pernah sama sekali berhubungan dengan kelompok/organisasi terlarang seperti mereka.

Maka bila organisasi tersebut melakukan aksi dan menyebarkan isu-isu yang tidak benar, salah satunya dengan menyebarkan brosur, selebaran dan sampai turun kejalanan untuk melakukan demo semua itu hanyalah tindakan yang bersifat memprovokator seluruh masyarakat Papua. Semua itu hanya untuk kepentingan pribadi bagi salah satu pemimpin kelompok organisasi mereka.

Aksi turun ke jalan dengan melakukan demo yang rencananya akan dilakukan kelompok terlarang KNPB ini kabarnya merupakan untuk mendukung West Papua masuk sebagai anggota negara MSG yang di perjuangkan melalui ULMWP. Tetapi sayangnya usaha tersebut akan sia-sia karena tidak mungkin MSG menerima organisasi terlarang dan tidak jelas seperti yang dimiliki mereka.

Dengan demikian, masyarakat Papua pun sama sekali tidak peduli dengan aksi yang mereka lakukan. Bahkan seluruh masyarakat Papua menginginkan pihak aparat keamanan agar membubarkan aksi serta organisasi mereka, karena sudah sangat meresahkan masyarakat di Papua saat ini, sebab dari tindakan merekalah awal mula munculnya konflik. Sehingga di mata masyarakat diseluruh indonesia, bahkan dimata dunia internasional papua dianggap jelek dan menjadi daerah yang sangat berbahaya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Recent Posts